Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno
Admin Desa Tamblang 21 Oktober 2025 11:22:06 WITA
Buleleng, 21 Oktober 2025, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng membuka kegiatan Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno dengan penekananan pentingnya pelestarian naskah kuno dalam menjaga ilmu-ilmu sosial, kebudayaan, kesehatan dan pengetahuan lainnya yang terkandung pada naskah kuno. Kegiatan pelestarian naskah kuno ini juga menjadi bentuk nyata dari kolaborasi pelestarian budaya dengan perkembangan teknologi digital yang ada saat ini.
Kepala Perpustakaan Undiksha Bapak Made Hery Wihardika Griadhi, SH.M.Si sebagai narasumber memaparkan materi tentang pengelolaan naskah kuno sebagai upaya preservasi warisan budaya. Beliau memaparkan jenis-jenis warisan budaya yaiu warisan budaya benda dan warisan budaya tak benda. Warisan budaya benda berupa : bangunan bersejarah, seni rupa, naskah kuno, alat musik tradisional, pakaian adat dan lainnya. Adapun warisan budaya tak benda berupa mitor/cerita rakyat adat istiadat dan ritual keagamaan, seni pertunjukan, musik dan lagu daerah serta keterampilan tradisional. Menjaga warisan budaya sangat penting selain untuk mempertahankan nilai-nilai budaya, sejarah dan pengetahuan yang terkandung pada warisan budaya juga berdampak pada ekonomi dan nilai-nilai sosial di masyarakat. Beliau juga memaparkan terkait dengan pengertian naskah kuno serta ciri-ciri naskah kuno.
Materi selanjutnya dibawakan oleh Kepala UPTD Gedong Kirtya Buleleng, beliau menggunakan kepada peserta untuk memanfaatkan fasilitas yang ada di Gedong Kirtya untuk mencari pengetahuan dan koleksi lontar yang ada di Gedong Kirtya. Kegiatan yang sudah dilakukan oleh Gedong Kirtya terhadap lontar-lontar yang ada yaitu konservasi/penyelematan lontar, duplikasi dan alih media/digitalisasi.
Seluruh pihak narasumber dan Kepala Dinas DPAD Kabupaten Buleleng berharap kepada masyarakat/pihak Desa yang memiliki naskah kuno untuk bisa didata dan diajukan untuk pendataan naskah kuno serta akan diarsipkan untuk menjaga kelestarian ilmu pengetahuan yang terkandung dalam naskah kuno tersebut.
Sumber : I Made Wasuyuta, S.Pd (Sekretaris Desa Tamblang)
Komentar atas Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kegiatan Minilokakarya Lintas Sektoral Kecamatan Kubutambahan
- Waspada Penyakit LSD (Lumpy Skin Disease) Pada Ternak
- Info Grafis APBDES Desa Tamblang Tahun 2025
- Suplai Air Bersih Kemasyarakat Mengalami Kendala Karena Curah Hujan Yang Cukup Tinggi
- Menjadikan Posyandu sebagai Garda Terdepan Pencegahan Stunting di Tingkat Desa .
- Srikandi Desa Tamblang Lolos Sebagai Finalis Jegeg Bagus Buleleng Tahun 2026
- Curah Hujan Cukup Tinggi Mengakibatkan beberapa Titik Pipa Terputus
.jpg)













